Sabtu, 31 Desember 2011

Kompetisi Proposal Bisnis HIPMI-PT SULSEL

Rabu, 28 Desember 2011

Writing Contest “Liburan” Berhadiah Paket Buku Liburan

Deadline: 9 Januari 2012
Liburan adalah moment yang paling ditunggu-tunggu setiap orang. Apalagi bagi anda yang sangat menyukai travelling. Liburan adalah saatnya memulai petualangan-petualangan baru untuk memperkaya pengalaman, jiwa dan pikiran sekaligus pelajaran yang bermanfaat. Waktu yang tepat dan budget yang cukup, adalah salah satu syarat untuk mendapatkan liburan yang sukses.  
Nah, Sahabat Mizan tentunya punya pengalaman liburan travelling yang seru dan menginspirasi. Bagikan cerita liburanmu kepada Sahabat Mizan lainnya dan dapatkan paket hadiah menarik dari www.mizan.com.

Tuliskan “Pengalaman Seru Liburan yang Menginspirasi”  dalam 500 kata dan dapatkan hadiah menarik satu paket buku panduan travelling ala Claudia Kaunang (Rp2,5 Juta Keliling Jepang, Rp500 Ribu Keliling Singapura, Rp2 Juta Keliling Macau, Hong Kong, & Shenzhen & Rp2 Juta Keliling Thailand, Malaysia, & Singapura). Kami sediakan 5 paket buku untuk 5 orang pemenang. 5 tulisan paling menarik juga akan dimuat di www.mizan.com
Caranya gampang:
  1. Follow twitter @mizandotcom
  2. Like fanpage Facebook Mizan.com.
  3. Kirim tulisan kamu via e-mail ke redaksi@mizan.com dengan subyek: Writting Contest, via Twitter dengan hashtag #WritingContest min. 5 twitt atau via Facebook dengan nge-wall. Paling lambat Senin, 9 Januari 2012.
  4. Tulisan yang dikirim via e-mail, diketik sepanjang maksimal 1 (satu) halaman A4 dengan spasi 1,5 font Calibri. Tulis judul tulisan dan nama penulis pada bagian atas tulisan.
  5. Satu orang boleh mengirimkan tulisan lebih dari 1 (satu).
Nah! Gampang kan?! Tunggu apa lagi? Segera kirimkan tulisan pengalaman liburan seru  kamu dan dapatkan hadiahnya. Selamat menulis, Sahabat Mizan!
* Hal-hal yang belum jelas dapat ditanyakan langsung dengan cara mention @mizandotcom di Twitter atau fanpage Facebook Mizan.com.

Lomba Robot Tingkat SD, SMP, SMA dan Mahasiswa 2012

Lomba Poster 2012

Senin, 26 Desember 2011

Lomba Menulis di Anugerah JB

Anugerah aktivis JB

Jadi Berita mengadakan Penghargaan “anugerah aktivis JB” yang merupakan bagian dari program “aktivis” jadiberita dengan dilandasi semangat memberikan apresiasi terhadap penulis yang telah menerbitkan karya tulisannya di jadiberita.
Ketentuan Anugerah Aktivis JB:
  1. Menulis pada website jadiberita dengan tema sesuai dengan kategori-kategori yang sudah ada di website jadiberita.
  2. Semua isi materi baik berupa teks, foto dan video yang dimuat adalah tanggung jawab pengirim sepenuhnya.
  3. Tidak diperbolehkan mengirimkan materi yang mengandung unsur-unsur SARA, pornografi, menganjurkan tindakan kekerasan, menyudutkan kelompok atau golongan tertentu, dan menyiarkan kebencian.
  4. Tulisan minimal 300 kata.
  5. Tulisan harus memiliki sense humor dan menghibur pembacanya. seperti contoh dibawah ini:

Rabu, 14 Desember 2011

LOMBA DESAIN POSTER BATIK “CORAK LOKAL, KARYA GLOBAL”

Deadline: 20 Desember 2011
BEM UNIVERSITAS AIRLANGGA PRESENTS:
“AIRLANGGA LOVES BATIK”
LOMBA DESAIN POSTER BATIK “CORAK LOKAL, KARYA GLOBAL”
Lomba Desain Poster Iklan Batik merupakan serangkaian kegiatan yang diadakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Airlangga yang merupakan salah satu a…genda kegiatan Airlagga Loves Batik.
TEMA : “CORAK LOKAL, KARYA GLOBAL”
-Mengangkat Budaya Lokal Untuk Menjadi Karya di Pasar Global-
KATEGORI : Lomba desain batik digital untuk umum, BEBAS BIAYA
SYARAT UMUM:
1. Lomba desain batik ini terbuka dan BEBAS BIAYA untuk masyarakat umum
2. Peserta atas nama perorangan
3. Peserta wajib menggunakan nama asli,sesuai identitas resmi(KTM/KTP/SI/Paspor)
4. Peserta mengisi formulir pendaftaran yang bisa di-download di: http://desainposter-alb.blogspot.com/ >> http://www.mediafire.com/?yz4ag3qxyfvhbn4
PERSYARATAN KARYA DESAIN:
  1. Karya sesuai tema
  2. Isi poster bebas, no SARA, no Pornografi
  3. Dibuat lewat media digital
  4. Karya bisa berupa hasil kerja individual atau kolaborasi dengan mengatasnamakan salah satu individu dan memenuhi persyaratan sebagai peserta.
  5. JUMLAH KARYA YANG DIIKUTSERTAKAN TIAP PESERTA TIDAK DIBATASI
  6. Karya yang dihasilkan beserta formulir dikirim melalui emailkesma.unair2011@ymail.com
  7. DEADLINE: 20 Desember 2011 jam 23.59
Kriteria Penilaian :
  1. Orisinilitas Desain Poster
  2.  Keseuaian dengan tema
  3. Keunikan desain
  4. Keindahan/Artistik Desain
  5. Ide dasar, konsep, inovasi kreatif desain.
  6. Lingkup kedalaman eksplorasi tema serta komunikatif dalam penyampaian pesan.
FORMAT PENYERAHAN KARYA
dikirim berupa softfile mentah format CDR/PSD serta softfile picture JPEG/PNG ukuran minimum a4 dengan resolusi 3543×5011 pixels (800 dpi)
FORMAT FILE: nama_instansi_no.Telepon
PRIZE FOR WINNERS:
JUARA 1: RP. 2.000.000 + SERTIFIKAT
JUARA 2: RP. 1.500.000 + SERTIFIKAT
JUARA 3: RP. 1.000.000 + SERTIFIKAT
HARAPAN 1: RP 750.000 + SERTIFIKAT
HARAPAN 2: RP 500.000 + SERTIFIKAT
CONTACT PERSON
Syariful Musyarofah – 085755356209 -
Vierdy Sulfianto – 085232439043 – http://www.facebook.com/groups/19779776956/#!/events/328420913835026/
SEKRETARIAT LOMBA:
BEM UNIVERSITAS AIRLANGGA
@GRAHA BEM UNIVERSITAS AIRLANGGA
JL. AIRLANGGA 4-6, KAMPUS B UNAIR SURABAYA
www.bem.unair.ac.id

SCIENTIFIC ATMOSPHERE 2012

Kelompok Ilmiah Hippocrates Fakultas Kedokteran Universitas Udayana proudly present :
National Scientific Competition “SCIENTIFIC ATMOSPHERE 2012″
Scientific Atmosphere 2012: Travel Medicine: The first Step to Create a Safe and Healthy Travelling.
Memperebutkan piala bergilir Menteri Pendidikan Nasional & memperebutkan total hadiah puluhan juta rupiah
Tahun ini Scientific Atmosphere mengangkat tema yang berjudul:
“Travel Medicine: The first Step to Create a Safe and Healthy Travelling”
Rangkaian Pelaksanaan Scientific Atmosphere akan diselenggarakan di Kampus Fakultas Kedokteran Universitas Udayana, Denpasar – Bali, dari tangal 12 Februari 2012 hingga 25 Februari 2012.
Scientific Atmosphere diselenggarakan setiap tahunnya oleh Kelompok Ilmiah Hippocrates (KIH) Fakultas Kedokteran Udayana. Berbagai karya ilmiah, hiburan dan ilmu lainnya semua tertuang dalam acara ini.  Scientific Atmosphere 2012 merupakan suatu rangkaian kegiatan ilmiah yang terdiri dari:
1.      Lomba Karya Tulis Mahasiswa Tingkat Nasional
2.      Lomba Karya Tulis Siswa SMA Tingkat Nasional
3.      Lomba Essay Tingkat Nasional
4.      Lomba Poster Ilmiah Tingkat Nasional
5.      Lomba Debat Siswa SMA Tingkat Nasional
6.      Seminar Internasional
7.      Tour Wisata
Bagi peserta baik dari Bali maupun luar akan deberikan guidance oleh masing-masing LO yang disediakan oleh panitia pelaksana scientific atmosphere 2012info lebih lanjut:
Sekretariat BEM Fakultas Kedokteran-Universitas Udayana
Jl. P. B. Sudirman, Denpasar-Bali
(Kampus FK UNUD,  Denpasar-Bali)
web: http://scientificatmosphere.bemfkunud.com/
twitter: @atmosphere2012
FB: facebook.com/ScientificAtmosphere
CP:
Wahyu : 085737188478
Arya : 08174743766

Kompetisi Film Pendek 2011

DEADLINE : 24 DESEMBER 2011
filmhf
Kategori:
  • Best Movie (Versi Juri)
  • Favorite Movie (Versi Penonton)
  • Best Animation (Versi Juri)
  • Best Non Animation(Versi Penonton)

Cara Ikutan:
Terdaftar sebagai member website hellofest.com [DAFTAR]
  • Mengisi form “Pendaftaran Film HF” yang tersedia di website hellofest.com. Caranya login terlebih dahulu ke akun anda.
  • Pendaftaran tidak dipungut biaya.
  • Jika kamu ingin mengirim lebih dari 1 karya, kamu dapat mengkompilasinya dalam 1 DVD data, jangan lupa mengisi 1 formulir per karya di hellofest.com.
Kirim materi karya ke :
Panitia HelloFest 8
Jl. Tebet Barat 9 No. 3
Jakarta 12810 Indonesia
  • Kami menerima apapun jenis karya kalian ( mulai dokumenter, video klip, live shoot, animasi, karya yang tidak bisa dikategorikan )
  • Karya dibuat minimal tahun 2008 ke atas, dan durasi maksimal 7 menit pas! (durasi minimal 30 detik)
  • Kami juga menerima karya yang sudah pernah diikutkan di festival diluar HelloFest.
  • Format Karya : Film dengan ukuran PAL/DV 720 x 576 mov/avi, kami tidak menerima format lain diluar ini.
Cara Pengiriman : Karya dapat dikirim melalui DVD file ke alamat panitia atau Link Mediafire, kami tidak menerima link lain seperti youtube, facebook, vimeo, dll.
Kriteria penilaian juri berdasarkan :
  • Inovatif
  • Inspiratif
  • Tidak membosankan
Informasi lebih:

Kompetisi Robot Tingkat SMA/SMK Jawa Tengah 2012

AHMAD DAHLAN ROBOTIC COMPETITION (ADRC) 2012
“ DUAL MODE TRACK ROBOLINE CONTEST ”
TINGKAT SMA/K/MA dan SEDERAJAT
DALAM RANGKA MILAD UAD KE-51
 A. Persyaratan Peserta
  1. Peserta masih berstatus sebagai siswa baik pada saat pendaftaran maupun saat perlombaan yang berasal dari SMA/SMK/MA di seluruh Indonesia dibuktikan dengan foto copy Kartu Tanda Pelajar.
  2. Setiap tim maksimal terdiri dari 2 orang yang berasal dari satu sekolah yang sama.
  3. Setiap individu hanya diperbolehkan terdaftar pada satu tim.
B. Pendaftaran
  1. Pendaftaran dibuka dari tanggal tanggal 20 November 2011 – 28 Desember 2011.
  2. Jumlah tim dari tiap sekolah tidak dibatasi.
  3. Jumlah peserta maksimum lomba dibatasi sejumlah 100 Tim.
  4. Penggantian anggota tim harus dikonfirmasikan kepada panitia paling lambat tanggal 27 Desember 2011.
  5. Biaya pendaftaran sebesar Rp. 100.000.- (SERATUS RIBU RUPIAH) dapat ditransfer ke: bank BRI cabang Kusumanegara dengan nomor rekening 0986-01-018817-53-6 atas nama Prima Artantyo Shoghi Pradana .
  6. Pelunasan pendaftaran paling lambat tanggal 27 Desember 2011 melalui rekening bank yang sudah ditentukan oleh panitia.
  7. Pendaftaran dapat dilakukan dengan 2 cara:
         a.Pendaftaran langsung
Pendaftaran langsung bisa dilakukan dengan mengambil formulir di:
Stand pendaftaran Ahmad Dahlan Robotic Competition di Hall kampus 3 Fakultas Teknik Universitas Ahmad Dahlan Jl. Prof. Dr. Soepomo, S.H. Warungboto, Yogyakarta.
b.    Pendaftaran Online
                    Untuk pendaftaran online silahkan klik disini:
Setelah mentransfer biaya pendaftaran melakukan pendaftaran online peserta diwajibkan mengkonfirmasi ke hmps_ee@yahoo.com
dengan mencantumkan:
ü  Pas foto 1 buah (dalam jpg) setiap anggota team
ü  Scan Kartu Tanda Pelajar kedua anggota
ü  Softcopy formulir yang sudah terisi
ü  Scan bukti transfer pembayaran dari bank
  • Note:
ü  Harap perhatikan pengisian formulir, karena kami tidak bertanggung jawab atas kesalahan pemasukan data yang kami terima dari pendaftar. Kami anggap data yang masuk adalah data yang paling benar.
ü  Jika ada kesalahan harap segera menghubungi panitia pendaftaran via e-mail sebelum 15 juni 2011

C. Kriteria Robot
  1. Dimensi robot maksimum : Panjang : 20 cm Lebar : 20 cm Tinggi : 20 cm dari tanah (toleransi maximum 0.5 cm).
  2. Berat robot maksimum 3 kg. (termasuk baterai)
  3. Robot berjalan secara otomatis tanpa bantuan operator, transmiter-receiver, dan device-device interface human to robot lainnya termasuk remote control.
  4. Fungsi utama robot adalah mengikuti jejak garis serta melewati rintangan pada track yang telah dipersiapkan oleh panitia.
  5. Robot ( baik body ataupun programnya) harus benar-benar merupakan hasil kreasi sendiri. Tidak diperkenankan menggunakan kit robot rakitan dan/atau kit permainan yang ada di pasaran, misal seperti LEGO maupun produk lain yang serupa. (Untuk kanibalisme mainan TAMIYA atau sejenisnya, yang diperbolehkan hanya bagian ban, motor DC, dan gearbox. Selebihnya tidak diperbolehkan)
  6. Robot harus bebas dari unsur eksplosif-oksidatif seperti, bensin, butane, kerosene, hydrogen, dsb. Sumber energi yang diperkenankan adalah yang tergolong klasifikasi sebagai baterai. Besar tegangan maximum yang diijinkan untuk bagian motor yaitu 12 Volt. Disarankan untuk membawa sumber energy cadangan sendiri.
  7. Robot yang diperlombakan tidak diperkenankan dapat mengubah / merusak kondisi awal track termasuk membahayakan robot lawan, penonton dan / atau panitia.
Robot mampu berorientasi dengan kondisi pencahayaan ruangan yang telah ditentukan oleh panitia, termasuk lampu kilat camera fotografer (kecuali menurut panitia dianggap mengganggu).
Persyaratan Lainnya dapat dilihat di : AHMAD DAHLAN ROBOTIC COMPETITION (ADRC) 2012